Pages

Subscribe:

Latihan Fisik Teratur Dapat Gantikan Fungsi Viagra

Setelah melakukan penelitian selama 2 tahun, tim dari Cologne University Medical Center di Jerman, menyimpulkan bahwa melakukan latihan fisik secara teratur mempunyai efek yang sama efektifnya dengan memakai viagra.

Penelitian ini menunjukkan otot bagian panggul dapat dibantu dengan penegangan, sehingga para peneliti mengharapkan penemuan ini dapat membawa manfaat bagi dunia kesehatan, kata Dr. Frank Sommer ketua peneliti. "Kami cukup terkejut melihat cara kerjanya yang sangat efektif" katanya

Dalam tes yang dilakukan pada 104 pasien yang memiliki masalah dengan peredaran sildenafil. Mereka disuruh melakukan latihan fisik secara teratur selama 3 minggu. 80% partisipan dilaporkan memperoleh kemajuan saat bereksi.

Program latihan ini difokuskan pada gerakan kaki dan pantat. Tujuannya yaitu memperlancar peredaran darah menuju panggul. Pria yang menjalani latihan juga dihitung aliran darahnya setelah ereksi. Setelah menjalani latihan selama 3 bulan, 46% diantaranya mengalami perkembangan saat ereksi.

Sommer menilai latihan ini merupakan cara perawatan yang mengagumkan untuk para pasien yang bermasalah dengan peredaran darahnya.

Setelah mendapatkan pengakuan dari European Association of Urology, para peneliti tengah sibuk mempersiapkan untuk memperkenalkan hasil penemuannya pada publik.